Kamis, 20 Agustus 2009

MERDEKA NEGARAKU….. MERDEKA PONDOKKU…..

PERINGATAN HARI KEMERDEKAAN INDONESIA YANG KE-64 DI PONDOK PESANTREN HIDAYATUL INSAN FII TA’LIMIDDIN

DSCK0585

Pada tanggal 15 Agustus 2009 di Pondok Pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin sudah mulai persiapan untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-64. Kemeriahan sangat tampak ketika diadakan lomba antar kelas. Lomba tersebut diperuntukan kelas VII ( 1 Mts ) sampai kelas XII ( 3 MA ) Hidayatul Insan. Sedangkan lomba-lomba yang diadakan antara lain adalah : lomba tarik tambang, futsal, kebersihan kelas, dan lain sebagainya hingga berlanjut sampai dengan tanggal 17 Agustus.

17082009073

pada tanggal 17 Agustus 2009 diadakan Upacara bendera yang pimpinan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin dan dihadiri oleh Kepala Sekolah MI, MTs, MA, dewan Asatidz/asatidzah, dan Santriwan serta Santriwati dari Tingkat Madrasah Ibtidaiyah hingga Madrasah Aliyah. Saat upacara bendera tersebut Ustadz H. Harmain Ibrohim, S.PdI selaku Pimpinan Pondok menyampaiakan rasa terima kasih kepada para pahlawan yang telah gugur dan agar para santriwan dan santriwati meneladani perjuangan para pahlawan indonesia dengan terus semangat untuk belajar agar menjadi anak yang bermanfaat bagi Negara Indonesia. Dalam upacara tersebut juga dinyanyikan lagu-lagu kebangsaan Negara Indonesia. dan disempatkan pula untuk mengheningkan cipta guna mengingat para pahwalan Indonesia yang telah gugur.

Tidak ada komentar: